Cara Menghindari Penularan Ketika Tinggal dengan Pasien Virus Corona

Kesehatan225 views

Ketika menunjukkan gejala ringan terserang virus corona seperti flu, batuk kering, demam, dan juga sesak nafas, maka salah satu hal yang dapat dilakukan adalah dengan melakukan isolasi diri. Anda bisa untuk melakukan isolasi sendiri di rumah sehingga kondisi kesehatan bisa menjadi lebih baik. Bagi Anda yang tinggal satu rumah dengan pasien corona tentunya harus berhati-hati agar tidak sampai tertular ketika memberikan perawatan. Oleh karena itulah bagi yang tinggal dengan pasien corona dapat untuk menggunakan tips berikut ini agar dapat menghindari penularan corona yang efektif:

  • Sering mencuci tangan

Tips pertama yang bisa digunakan untuk menghindari penularan corona adalah dengan sering mencuci tangan. Anda bisa untuk mencuci tangan dengan rutin dan penting untuk melakukannya secara benar. Seperti dengan mencuci tangan selama 20 detik sehingga akan dapat ampuh membunuh virus, mencuci tangan dengan sabun, dan juga lakukan ketika telah menyentuh barang yang sering disentuh dan utamanya ketika berkontak langsung dengan pasien corona. Ketika Anda tinggal satu rumah juga akan menjadi orang yang merawat pasien, oleh karena itulah pastikan untuk selalu mencuci tangan agar dapat menghindari resiko penularan corona.

  • Menggunakan ventilasi yang baik

Tips selanjutnya yang bisa diperhatikan adalah dengan memberikan rumah dengan ventilasi yang baik. Terutama untuk ruangan yang akan digunakan untuk isolasi pasien virus corona yang ada di rumah. Ketika merawat pasien di rumah juga penting untuk membiarkan jendela tetap terbuka sehingga akan mendapatkan sirkulasi udara yang lebih baik. Hal tersebut juga akan membuat virus tidak dapat bertahan lebih lama walaupun memang sudah dikatakan bahwa penularan virus tidak dapat menular lewat udara. Akan tetapi dengan mempunyai sirkulasi rumah yang baik juga akan mempunyai udara yang lebih baik dan membuat kesehatan pasien menjadi lebih cepat pulih.

  • Menggunakan masker wajah

Hal selanjutnya yang harus diperhatikan adalah dengan menggunakan masker wajah. Bagi Anda yang merawat pasien maka bisa untuk meminimalkan resiko penularan yang dapat dilakukan dengan menggunakan masker wajah. Terutama ketika Anda akan merawat pasien dan berada di satu ruangan dengan pasien sehingga akan lebih baik untuk menggunakan masker. Masker juga perlu untuk diganti sehingga tidak kotor dan segera buang masker yang telah digunakan ke tempat sampah.

  • Tidak menerima tamu

Hal selanjutnya yang penting untuk diperhatikan ketika merawat pasien corona adalah dengan menerima tamu. Ketika orang sakit memang untuk etika yang ada di masyarakat adalah berkunjung untuk menjenguk. Akan tetapi corona merupakan virus yang dapat dengan mudah tertular dari satu orang ke orang lainnya, bahkan juga ketika pasien sudah meninggal. Oleh karena itulah penting untuk tidak menerima tamu ketika pasien sedang melakukan isolasi sehingga tidak ada kasus penularan yang mungkin terjadi. Dengan perkembangan zaman sekarang ini juga lebih mudah untuk memberikan semangat melalui alat komunikasi seperti telepon dan media sosial.

  • Tidak menggunakan benda yang sama

Tips terakhir yang bisa digunakan untuk menghindari penularan virus corona dari pasien yang dirawat di rumah ke anggota keluarga lainnya adalah dengan tidak menggunakan benda yang sama. Seperti misalnya peralatan makanan yang sama dan juga menghindari kamar mandi yang sama. Dengan berbagai tips tersebut Anda bisa mencegah penularan corona ketika merawat pasien. Selain tips tersebut juga ada tips lainnya yang bisa dilihat di website Halodoc ketika merawat pasien corona dengan benar.