Panduan Penggunaan VPN di Laptop untuk Keamanan Online, Wajib Tahu!

Aplikasi16 views

Penggunaan VPN menjadi hal yang lumrah di era modern ini. Layanan tersebut dimanfaatkan untuk memberi lapisan keamanan tambahan dalam dunia digital, sekaligus meningkatkan pengalaman berselancar di internet. Agar manfaatnya optimal, panduan penggunaan VPN di laptop untuk keamanan online tersebut perlu diketahui.

Sebab VPN juga bisa berbahaya apabila niatnya memang digunakan untuk hal yang tidak baik. Sehingga diperlukan sikap yang bijak dalam memanfaatkan layanan tersebut sepenuhnya. Agar aman, berikut panduan menggunakan VPN.

Panduan Penggunaan VPN

1. Pilih Provider Terpercaya

Agar data anda benar-benar aman saat menggunakan VPN, maka pastikan untuk memilih provider VPN yang terpercaya. Cari yang memang mempunyai reputasi baik, bukan sekadar iming-iming kecepatan internet luar biasa. Pastikan bahwa provider yang anda pilih memiliki fitur kebijakan ketat seperti no log, enkripsi data tinggi, dan lain sebagainya. 

2. Tujuan Penggunaan VPN

Setiap orang pasti punya tujuan yang berbeda dalam menggunakan VPN dan hal ini dapat menjadi pertimbangan tersendiri dalam memilih layanan. Karena anda dapat memilih fitur yang ditawarkan oleh layanan sesuai dengan kebutuhan tersebut. Catat fitur yang memang diperlukan dan fitur yang bisa anda abaikan, jadi anda pun bisa memutuskan VPN mana yang ingin dipakai.

Misalnya anda menggunakan VPN untuk streaming film dengan bebas. Itu berarti anda membutuhkan VPN yang memiliki kecepatan tinggi dan koneksi andal, jadi tidak akan ada buffering saat menonton film. Sementara VPN berbasis router yang mengizinkan banyak koneksi simultan, mungkin lebih cocok bagi anda yang menginginkan VPN untuk seluruh rumah.

3. Pertimbangkan Kualitas Masing-Masing VPN

Cara menggunakan VPN di laptop memang sangat mudah, namun kualitas dari masing-masing VPN tersebut bisa tidak sama. Jadi anda perlu mempertimbangkan kualitasnya terlebih dahulu sebelum memutuskan menggunakannya.

Meskipun sama-sama menawarkan bebas blokir, nyatanya ada banyak VPN yang mengalami kesulitan menerobos blokir pada platform-platform tertentu. Itulah kenapa ada baiknya mencoba paket trial selama beberapa hari sebelum memakai VPN berbayar.

4. Periksa Perangkat yang Kompatibel

Hal lainnya yang tidak boleh diabaikan begitu saja yaitu memeriksa perangkat mana yang kompatibel. Tidak semua VPN dapat digunakan di berbagai perangkat. Jadi anda harus memastikan bahwa layanan yang anda pilih memang mendukung perangkat anda.

Jika anda memiliki laptop dengan sistem operasi Windows namun memakai HP iPhone, ada baiknya memilih VPN yang mengizinkan jumlah perangkat tidak terbatas. Biasanya layanan ini mampu mendukung banyak platform, mulai dari Windows, Mac, Android, iOS, dan Linux. Dan tidak perlu khawatir karena kini sudah cukup banyak VPN yang tersedia pada semua platform seperti itu.

5. VPN dengan Interface User Friendly

Cara menggunakan VPN di laptop pada dasarnya cukup sederhana. Meski begitu, ternyata tidak semua orang bisa langsung paham caranya karena antarmuka yang dimiliki oleh layanan. Jadi untuk menghindari kebingungan tersebut, akan lebih baik apabila anda memilih VPN dengan interface yang user friendly. Dengan begitu anda bisa mengonfigurasi VPN secara mudah dan cepat.

Bahaya Menggunakan VPN Gratis

1. Iklan yang Mengganggu

Selain mempertimbangkan beberapa hal di atas, ada baiknya anda juga menghindari memakai VPN gratis. VPN gratis seperti ini sering dijadikan andalan bagi banyak orang karena dapat dinikmati tanpa perlu mengeluarkan biaya sepeserpun. Akan tetapi, ada banyak kekurangan atau bahaya yang mengintai di baliknya yang perlu anda ketahui.

Meskipun cara menggunakan VPN di laptop sama mudahnya dengan VPN berbayar, namun anda mungkin akan mengalami gangguan iklan di tengah-tengah pemakaian. Tidak jarang anda bahkan perlu melihat iklan dalam waktu lama terlebih dahulu agar dapat menikmati layanannya.

2. Mengancam Keamanan Perangkat

Tujuan VPN digunakan adalah memberi lapisan keamanan saat menggunakan internet. Namun hal sebaliknya bisa anda alami saat memakai VPN gratis. Sebab ada banyak aplikasi VPN gratis yang terinfeksi oleh virus dan malware. Sehingga itu dapat mengancam keamanan perangkat ketika anda memasangnya.

3. Memperlambat Jaringan Internet

Bahaya lainnya yang berisiko anda alami saat memakai VPN gratis yaitu memperlambat jaringan internet. Ini bukan hal yang aneh, karena kecepatan internet pada pengguna yang menggunakan paket gratis pastinya akan diatur oleh layanan VPN gratis. Tidak seperti layanan berbayar yang kecepatan internetnya lebih tinggi.

4. Alamat IP dan Data Bocor

Parahnya lagi, bahaya yang menunggu anda saat menggunakan VPN gratis adalah bocornya alamat IP dan data yang dimiliki. Padahal itulah alasan anda memakai layanan VPN. Namun kenyataannya demikian, cukup banyak kasus IP address para pengguna kemudian dijadikan sebagai Network Endpoint atau disebut pula sebagai penjualan bandwidth. Demikian panduan penggunaan VPN di laptop untuk keamanan online yang perlu diketahui. Jadi selain memilih server VPN yang tepat dengan mempertimbangkan hal-hal di atas, sebaiknya hindari memakai VPN gratis. Sebab ada banyak bahaya yang mungkin mengintai Anda. Itulah kenapa diperlukan sikap yang bijak dalam pemakaian teknologi VPN seperti ini.

News Feed